Tips Blogger: Rajin Berkomentar di Blog Orang Lain -
Pertanyaan demi pertanyaan yang sering terlontar dari para blogger pemula
seperti saya ini ialah, pentingkah berkomentar di blog orang lain?
Menurut saya sangat penting. Kebanyakan orang yang mencari data atau referensi
di blog orang lain main asal copy paste aja dan tanpa bilang-bilang si pemilik
blog. Bukankah itu saja saja tindakan maling? Mencuri tentu tidak akan menjadi
berkah to? Maka dari itu, saya tekankan sangat penting berkomentar di blog orang lain.
Di dunia per-blogger-an semua blogger itu satu sama lain adalah
teman sekaligus saudara. Bisa mencari dan menemukan informasi yang dicarinya.
Paling tidak ketika menemukan apa yang kita cari, berkomentarlah meski hanya
mengucapkan terima kasih. Berkomentar di blog orang lain, selain
mempererat tali silaturahmi di antara para blogger, keuntungan lainnya ialah
alamat (link) blog kita juga dapat dicantumkan. Hal ini mengindikasikan bahwa
semakin banyak kita berkomentar di berbagai blog orang lain, maka kesempatan
blog kita terindex oleh Google akan semakin besar.
Perlu ditekankan sekali lagi bahwa berkomentar di blog orang lain bukan sembarang komentar. Alih-alih ingin mendapatkan blog kita
terindex oleh Google, nanti malah dikira spam oleh si pemilik blog, Blogger yang
bijak ialah berkomentar sewajarnya dan tidak ngalor-ngidul sembarang mangap.
Mungkin tips berkomentar di blog orang lain ini dapat membantu Anda yang
sedang membangun blog Anda agar semakin sukses dan dikenal banyak oleh semua
orang.©Tedy Rizkha Heryansyah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pembaca yang baik ialah pembaca yang selalu memberikan komentar dalam bentuk kritik dan saran untuk kebaikan blog ini