Senin, 25 Mei 2015

Lagi, Curhatan Ibu Rumah Tangga

Lagi, Curhatan Ibu Rumah Tangga - Namanya juga ibu rumah tangga, jadi ya curhatnya tentu sekitar apa yang dirasakan dengan masalah ke-dapurannya. Ibu saya, yang menurut pengakuan teman-teman saya, memiliki teknik memasak sangat tinggi. Mungkin kalau di lapangan hijau seperti Neymar kali ya? Entahlah. Terlepas dari itu semua, ternyata ibu saya yang berprofesi sebagai ibu rumah tangga, curhat masalah kenaikan harga gas elpiji. Yah, mau bagaimana lagi, harga gas elpiji sekarang ini sudah naik kan? 

Dalam ocehannya yang hanya bisa saya dengar baik-baik, ibu rumah tangga pada umumnya pasti mengeluh dengan hal yang sama. Keluhan ibu rumah tangga biasanya seputar harga sembako yang naik, harga gas elpiji yang naik, dan kebutuhan pokok yang harganya juga naik. Maka timbul pertanyaan ibu saya “Kenapa harga-harga jadi begini ya? Piye to Jokowi?” Namanya juga ibu rumah tangga, belum tentu paham kondisi ekonomi dan politik negara. Tahunya, bahwa pemerintah secara nyata sudah menyusahkan rakyatnya. 

gas elpiji, harga gas elpiji, elpiji 12 kg, elpiji 3 kg
Harga gas elpiji naik juga merupakan salah satu contoh keluhan ibu rumah tangga kepada pemerintah. Ibu rumah tangga di seluruh Indonesia pun pasti juga mengeluh demikian. Mana janjinya membuat rakyat hidup enak? Janji tidak sesuai dengan fakta. Pokoknya tidak sesuai ya tidak sesuai. Begitu ngototnya ibu saya. Saya hanya diam saja ya karena tidak pernah merasakan berada di posisinya. 

Mungkin tulisan ini bisa menyadarkan pemerintah agar memperhatikan kondisi rumah tangga rakyat Indonesia. Bukan berarti harus memahami benar, paling tidak harus bisa mendengar keluhan-keluhan ibu-ibu yang seakan tidak berdaya menghadapi kebijakan yang dirasa sangat menyiksa ibu rumah tangga. ©Tedy Rizkha Heryansyah

Artikel Menarik Lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pembaca yang baik ialah pembaca yang selalu memberikan komentar dalam bentuk kritik dan saran untuk kebaikan blog ini

- See more at: http://www.tutorial89.com/2014/08/cara-mudah-membuat-tombol-share-di.html#sthash.r4zgr2Dy.dpuf