Senin, 28 September 2015

Selamat Tinggal Kartun di Minggu Pagi

Selamat Tinggal Kartun di Minggu Pagi - Bagi Anda yang sering menikmati tayangan kartun di hari Minggu pagi tentu merasakan adanya perubahan jam tayang. Dulu, sekitar di awal tahun 2000, para stasiun televisi swasta berebut rating tayangan kartun sejak setelah Subuh. Namun, pernahkan Anda memperhatikan apa yang terjadi dalam beberapa tahun belakangan ini? Adakah perubahan jam tayang yang terjadi terhadap tayangan kartun di Indonesia

Tayangan kartun Indonesia pada beberapa tahun belakangan ini seakan-akan dikurangi jatahnya. Entah karena kebijakan pemerintah atau sekadar memenuhi rating yang sedang tinggi seperti reality show, live show music, dan sejenisnya. Memang, kartun yang tayang di Indonesia masih didominasi oleh kartun yang berasal dari luar negeri. Tidak dipungkiri bahwa ada beberapa bias budaya yang diajarkan melalui kartun tersebut yang kadang tidak sesuai dengan budaya Indonesia. Maka dari itu timbul kemungkinan pembatasan kartun yang diperbolehkan beredar di Indonesia. 

Terlepas dari berkurangnya jatah tayangan kartun di Minggu pagi, kiranya ada kesempatan bagi sineas kartun muda di Indonesia untuk mengembangkan keterampilannya. Harapan kita bersama tentunya bahwa kartu-kartun asli Indonesia dapat semakin berkembang dan mulai bermunculan. Semoga saja tulisan ini bisa bermanfaat untuk Anda dan terima kasih telah menyempatkan mengunjungi blog ini. ©Tedy Rizkha Heryansyah

Kamis, 24 September 2015

Cara Bijak Menggunakan Pulsa

Cara Bijak Menggunakan Pulsa - Tidak dipungkiri bahwa kebutuhan komunikasi di zaman modern seperti saat ini sudah seperti kebutuhan wajib. Orang-orang yang sangat tinggi mobilitasnya tentu bergantung kepada aspek komunikasi yang disediakan oleh penyelenggara jasa komunikasi. Entah hanya sekadar telepon, berkirim pesan singkat, hingga membutuhkan koneksi internet pun seakan-akan menjadi komoditas wajib yang harus setiap saat ada. 

Memang pada nyatanya, mobilitas manusia modernlah yang membuat semua hal tersebut terjadi. Namun, perlu diingat akan kebutuhan komunikasi tidak terlepas dari yang namanya penggunaan pulsa. Bagaimana cara yang paling bijak untuk menggunakan pulsa untuk berkomunikasi? Sebenarnya Anda tidak perlu memilah dan memilih provider penyedia jasa komunikasi dan pada akhirnya terbujuk akan fasilitas murah meriah yang ditawarkan oleh provider tersebut. Paling penting ialah kesadaran diri Anda akan kebutuhan komunikasi Anda. Perlunya akses internet yang Anda miliki untuk apa. Tidak semua orang memiliki kebutuhan yang sama persis untuk berkomunikasi dan sekadar berselancar di dunia maya. 

Bijak menggunakan pulsa merupakan langkah yang harus Anda ambil ketika komunikasi sangat penting bagi Anda. Provider yang menawarkan harga yang murah belum tentu menjadi murah yang sesungguhnya karena komunikasi Anda yang tidak bisa Anda kontrol. Begitu pula dengan kebutuhan koneksi internet Anda. Harga murah tidak akan berarti apa-apa jika Anda tetap membutuhkan koneksi yang setiap saat bagus. Akhirnya perlu diingat harga menentukan kualitas. Semoga tulisan ini bermanfaat dan terima kasih. ©Tedy Rizkha Heryansyah

Senin, 21 September 2015

Mengenal Budaya MOS (Masa Orientasi Sekolah)

Mengenal Budaya MOS (Masa Orientasi Sekolah) - Siapa pun yang pernah mengenyam bangku pendidikan di tingkat menengah dan tinggi tentu tidak asing dengan penyebutan MOS. MOS disinyalir sebagai masa pengenalan bagi siswa atau mahasiswa baru yang akan mengenal lingkungan tempatnya belajar. Dulu, masyarakat awam sangat memandang MOS sebagai ajang perploncoan senior kepada juniornya. Tidak heran jika ketika masa MOS tiba, banyak pernah pernih yang dibawa oleh siswa baru. 

Budaya MOS ini kiranya sudah menjadi budaya yang mendarah daging. Entah apa pun penyebutannya di tahun ini, jelasnya hakikat MOS sebaiknya jangan dihilangkan serta-merta. Mengapa? Kembali kepada pengetahuan tentang hakikat MOS yang seharusnya memberi pengenalan kepada siswa barunya dengan tetap mengedepankan umbul-umbul pendidikan yang sudah lama dipegang bagi sektor pendidikan itu sendiri. Namun, nyatanya dengan dalih bahwa perploncoan tersebut masih dalam rangkat pengenalan lingkungan tempat belajar, kadang disalahgunakan oleh para senior yang memendam dendam lama terhadap kakak kelasnya terdahulu. 

Kesalahpahaman dan perlunya pengembalian MOS yang sebenarnya pun mutlak dilakukan. Bersyukur jika di tahun-tahun ini dan ke depannya nanti, budaya MOS yang diadakan oleh lembaga pendidikan sudah terlepas dari embel-embel balas dendam senior kepada juniornya. Sejatinya, lembaga pendidikan menjadi tempat yang membahagiakan bagi para siswa barunya ketika masa “first time”. Semoga saja budaya MOS di kemudian tahun dapat menjadi jauh lebih baik dibanding tahun ini. ©Tedy Rizkha Heryansyah

Kamis, 17 September 2015

Melandasi Cinta karena Allah

Melandasi Cinta karena Allah - Semua orang tentu merasakan keindahan perasaan yang disebut cinta. Biasanya, orang-orang secara umum akan menjawab dari pengertian cinta tersebut merupakan anugrah indah dari Allah. Tidak ada yang salah dari pernyataan tersebut. Bahkan, saya pun hampir setuju dengan pernyataan tersebut. Namun, secara praktiknya pengertian tersebut kadang sangat berbeda. 

Kita tentu sering melihat perjalanan cinta dari teman, sahabat, saudara, dan kerabat kita sendiri. Jika jalinan cinta yang mereka bina terlihat bahagia lahir dan batin, tentu kebahagiaan cinta tersebut dilandasi karena cinta pada Allah. Mengapa harus membawa Allah dalam hubungan percintaan dengan sesama manusia? Mungkin bagi beberapa orang aspek ini tidak terlalu penting. Berbeda dengan orang yang mempercayai kuasa Allah dalam melembutkan dan menjaga hati manusia yang sudah terpaut hatinya. Jika cinta pada seseorang karena Allah, maka yang menjaga pasangan bukanlah pasangan itu sendiri, namun Allah. 

Pasang sebuah keyakinan dari dalam hati Anda. Mencintai kekasih atau pasangan Anda karena nafsu dan hubungannya dengan duniawi tentu akan membawa akibat ketidaklanggengan hubungan. Hati manusia yang menghendaki hanyalah Allah. Maka dari itu dekati Allah untuk mendekati dan melunakkan pasangan Anda. Semoga bermanfaat dan terima kasih. ©Tedy Rizkha Heryansyah

Senin, 14 September 2015

Cara Memanaskan Mesin Kendaraan yang Simpel

Cara Memanaskan Mesin Kendaraan yang Simpel - Setiap orang yang memiliki kendaraan bermotor, baik mobil, sepeda motor, bus, dan sejenisnya tentu berharap bahwa kendaraannya dapat menunjang mobilitasnya. Kadang kala karena kesibukan ini dan itu, si pemilik kendaraan melupakan perawatan yang paling simpel dan mudah dilakukan. Terlepas dari perawatan servis rutin yang harus dilakukan, kendaraan juga penting untuk selalu dipanaskan mesin dan komponen-komponennya. 

Cara yang paling mudah untuk merawat mesin dan komponen yang ada di dalamnya ialah dengan memanaskan mesin kendaraan tersebut. bukan semata-mata hanya dipanaskan alias di stater saja, namun perlu dibuat untuk jalan. Meskipun hanya jarak sekitar 500 meter pun. Mengapa? Hal ini berperan untuk merawat komponen yang ada di dalamnya. Oli mesin juga akan lebih merata dan maksimal dalam melumasi komponen yang memang seharusnya dilumasi. Komponen mesin yang diajak bergerak ketika mobil berjalan akan terlumasi dan lebih lama penggunaannya. Tidak perlu sering-sering, setiap dua hari sekali jika Anda tidak berpergian dengan kendaraan Anda, sebaiknya Anda lakukan memanaskan kendaraan dengan cara tersebut. 

Demikian informasi tentang cara memanaskan mesin kendaraan yang simpel. Bagaimana? Mudah bukan untuk melakukannya? Jangan sampai Anda kurang dalam perawatan kendaraan yang Anda miliki. Perawatan kendaraan juga sebanding pentingnya dengan Anda membutuhkan kendaraan tersebut. Semoga tulisan ini bermanfaat dan terima kasih. .©Tedy Rizkha Heryansyah

Kamis, 10 September 2015

Servis Playstation 2 Tombol Reset Rusak

Servis Playstation 2 Tombol Reset Rusak - Satu hal lagi yang membuat hari libur di Idul Fitri tahun ini sempat berkesan terasa hambar. Mengapa? Hal ini dikarenakan playstation 2 yang saya miliki mengalami kerusakan yang cukup parah. Awalnya tombol on/off dan reset tidak bisa dipencet-pencet. Langsung saja saya putuskan untuk membawa playstation yang rusak tersebut ke tempat servis di Kramat Jati Plaza.

Tak lama setelah dibongkar, usut punya usut kerusakan playstation yang terjadi dikarenakan oleh mesin. What!!?? Dengan kata lain, ibarat motor dan mobil yang turun mesin, maka playstation pun mengalami hal yang sama yakni turun mesin. Setelah, diputuskan maka si abang-abang tukang servis tersebut memperkirakan harga ganti mesin playstation. Katanya sekitar 200 sampai 300 ribu rupiah. Saya mulai berpikir, dibanding beli second atau yang baru mending di servis saja. Bukan tanpa alasan saya mempertahankan playstation tersebut. Hal ini dikarenakan saya membeli playstation tersebut sekitar 10 tahun yang lalu plus ditambah dengan uang saya pribadi. 

Akhirnya, saya memutuskan untuk meninggalkan playstation di tempat servis tersebut. Katanya akan jadi sekitar 3-4 hari kemudian. Untuk pengalaman selanjutnya akan ditulis pada postingan selanjutnya. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Anda dan terima kasih. .©Tedy Rizkha Heryansyah

Senin, 07 September 2015

Menjaga Toleransi Beragama

Menjaga Toleransi Beragama - Mungkin belum lepas dari ingatan kita, bahwa ada kerusahan saat Idul Fitri lalu di daerah Tolikara, Papua. Ya, kerusuhan tersebut terjadi ketika umat Islam di Papua sedang melaksanakan Shalat Idul Fitri di lapangan Koramil setempat. Entah, siapa dan apa latar belakangnya, sekelompok orang memaksa membubarkan Shalat Id tersebut dan membakar Mushalla di tempat tersebut.

Melihat fenomena tersebut, sungguh miris toleransi beragama di Indonesia. Saya berpikir bahwa kejadian tersebu merupakan suatu konspirasi yang dijadikan sebuah isu yang mencuat ke permukaan. Entah pengalihan isu atau apa pun latar belakang yang melandasi kejadian tersebut, jelasnya kejadian tersebut memancing panas toleransi beragama yang telah terjalin. Terbukti, beberapa hari setelah insiden di Tolikara, kali ini oknum umat Islam di suatu daerah memaksa sebuah rumah yang dijadikan perkumpulan umat Nasrani dibubarkan dengan cara kekerasan. 

Lantas apakah toleransi beragama di Indonesia harus pupus dan retak begitu saja? Memang kejadian tersebut menjadi sebuah shock therapy khususnya bagi umat Islam. Namun, kiranya saya hanya bisa memberi saran agar tidak mudah terpancing. Yakinlah, ini merupakan sebuah konspirasi yang telah direncanakan oleh sebuah organisasi yang kelak akan diketahui tujuan dan siapa dalang sesungguhnya.©Tedy Rizkha Heryansyah

Kamis, 03 September 2015

Tekanan Darah Tinggi di Pagi Hari

Tekanan Darah Tinggi di Pagi Hari - Usia muda memang menjadi usia-usia yang produktif dalam berbagai hal. Tak pelak, bahwa di usia muda banyak orang yang bekerja tanpa memikirkan waktu. Istirahat dan asupan gizi yang cukup pun dilupakan begitu saja. Lantas timbul akibat yang kadang tak masuk akal melanda kaum produktif tersebut. Mulai dari kolesterol, asam urat, diabetes, hingga hipertensi atau biasa yang dikenal dengan tekanan darah yang tinggi. 

Mengingat pola hidup yang kurang sehat bagi orang-orang di usia yang produktif, sangat memungkinkan tingginya tekanan darah di pagi hari. Belum lama ini, tetangga saya menderita tekanan darah tinggi ketika bangun tidur. Apa ciri tekanan darah tinggi saat bangun tidur? Banyak. Salah satunya ialah ketidakmampuan menggerakkan badan karena terasa berat. Namun, yang dialami tetangga saya ialah mengucurnya darah segar melalui lubang hidung dan telinga. Ya, darah segar keluar. Dokter yang mendiagnosanya mengatakan masih beruntung darah itu mengucur keluar bukan menyumbat peredaran darah di otak. Jika sampai menyumbat peredaran darah di otak, maka stroke akan terjadi. 

Melihat kejadian tersebut, sebagai orang yang berada di usia produktif yang menurut logika tidak akan dihampiri oleh penyakit tersebut tidak ada salahnya menjaga diri dan kesehatan tubuh. Asupan makanan yang tidak sesuai dengan gizi ditambah gaya hidup yang tidak sehat, sangat memungkinkan tekanan darah tinggi hinggap di tubuh kita. Sekiranya tulisan ini dapat memberikan manfaat bagi Anda yang membacanya. Terima kasih.©Tedy Rizkha Heryansyah
- See more at: http://www.tutorial89.com/2014/08/cara-mudah-membuat-tombol-share-di.html#sthash.r4zgr2Dy.dpuf